LUXTON HOTEL AND CONVENTION, CIREBON TERPILIH SEBAGAI TEMPAT PROSESI WISUDA SMP IT DAN SMK PESANTREN BINA INSAN MULIA PADA HARI MINGGU, 9 SEPTEMBER 2018

40584441_2119749538048804_7790033264248356864_n

Seperti tahun-tahun sebelumnya, kegiatan Wisuda SMP IT dan SMK Bina Insan Mulia selalu dilaksanakan di hotel Luxton, Cirebon. Hal tersebut dikarenakan lokasinya yang strategis di tengah kota Cirebon, sehingga wali santri dan undangan akan dengan mudah menemukan lokasi acara wisuda tersebut.

Akan hadir dalam prosesi wisuda sebanyak 1.000 wisudawan, wali santri, dan tamu undangan yang memadati Ballroom Hotel Luxton di lantai 1 Hotel. Acara akan dimeriahkan oleh Paduan Suara Bina Insan Mulia dan Penampilan Band.

Wisuda tahun ini akan menjadi moment spesial karena 85% wisudawan SMK Bina Insan Mulia meraih Beasiswa di universitas-universitas bergengsi di Luar Negeri dan Dalam Negeri. Bahkan, 40% nya diterima di Universitas Internasional seperti Universitas Al-Azhar-Mesir, Universitas Zaituna-Tunisia, Universitas Bilad Al-Syam-Syria, Imam Syafi’i College-Libya, dan Universitas Sultan Qaboos-Oman.

Sementara 80% Wisudawan SMP IT Bina Insan Mulia diterima di MA Unggulan Bertaraf Internasional, SMK Broadcasting Pertelevisian dan Perfilman, Teknik Komputer Jaringan, dan Keperawatan Bina Insan Mulia. 20% lainnya meneruskan di SMA/MA lainnya..

Diharapkan Tamu undangan sudah hadir pukul 07.30 WIB untuk memulai prosesi acara wisuda yang dimulai dari foto session dan dilanjutkan pembukaan prosesi wisuda. Bagi wali santri yang hadir boleh mengikutsertakan keluarga dan sanak saudara pada acara wisuda tersebut.

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *